Pencarian

Laman

Senin, 14 Februari 2011

Manfaat Komputer Dalam Kehidupan Sehari-hari

Banyak sekali manfaat dari pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi. Peningkatan kualitas hidup semakin menuntut manusia untuk melakukan berbagai aktifitas yang dibutuhkan dengan mengoptimalkan sumber daya yang dimilikinya. Teknologi Informasi dan Komunikasi yang perkembangannya begitu cepat secara tidak langsung mengharuskan manusia untuk menggunakannya dalam segala aktivitasnya. Beberapa penerapan dari Teknologi Informasi dan Komunikasi antara lain dalam perusahaan, dunia bisnis, sektor perbankan, pendidikan, dan kesehatan.
A. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Perusahaan
Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi banyak digunakan para usahawan. Kebutuhan efisiensi waktu dan biaya menyebabkan setiap pelaku usaha merasa perlu menerapkan teknologi informasi dalam lingkungan kerja. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi menyebabkan perubahan bada kebiasaan kerja. Misalnya penerapan Enterprice Resource Planning (ERP). ERP adalah salah satu aplikasi perangkat lunak yang mencakup sistem manajemen dalam perusahaan.
B. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Dunia Bisnis Dalam dunia bisnis Teknologi Informasi dan Komunikasi dimanfaatkan untuk perdagangan secara elektronik atau dikenal sebagai E-Commerce. E-Commerce adalah perdagangan menggunakan jaringan komunikasi internet.
C. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Perbankan
Dalam dunia perbankan Teknologi Informasi dan Komunikasi adalah diterapkannya transaksi perbankan lewat internet atau dikenal dengan Internet Banking. Beberapa transaksi yang dapat dilakukan melalui Internet Banking antara lain transfer uang, pengecekan saldo, pemindahbukuan, pembayaran tagihan, dan informasi rekening.
D. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Pendidikan
Teknologi pembelajaran terus mengalami perkembangan seirng perkembangan zaman. Dalam pelaksanaan pembelajaran sehari-hari Makalah Teknologi Informasi dan Komunikasi sering dijumpai kombinasi teknologi audio/data, video/data, audio/video, dan internet. Internet merupakan alat komunikasi yang murah dimana memungkinkan terjadinya interaksi antara dua orang atau lebih. Kemampuan dan karakteristik internet memungkinkan terjadinya proses belajar mengajar jarak jauh (E-Learning) menjadi lebih efektif dan efisien sehingga dapat diperoleh hasil yang lebih baik.
E. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Kesehatan
Sistem berbasis kartu cerdas (smart card) dapat digunakan juru medis untuk mengetahui riwayat penyakit pasien yang datang ke rumah sakit karena dalam kartu tersebut para juru medis dapat mengetahui riwayat penyakit pasien. Digunakannya robot untuk membantu proses operasi pembedahan serta penggunaan komputer hasil pencitraan tiga dimensi untuk menunjukkan letak tumor dalam tubuh pasien.
http://media.diknas.go.id/media/document/5512.pdf
1. Terhadap Kehidupan Bermasyarakat
Proses penggunaan teknologi informasi dan komunikasi merupakan dasar yang muncul dan dikenal sebagai Informatika Masyarakat. Masyarakat informatika melibatkan diri lebih dari sekedar pengadopsian teknologi informasi dan komunikasi di dalamnya, tetapi ikut dalam penerapan teknologi informasi dan komunikasi demi keuntungan masyarakat lokal. Masyarakat informatika tidak hanya menghadapkan teknologi, tetapi juga gagasan sosial yang dikenal sebagai modal sosial. Masyarakat informatika juga memperkenalkan dimensi baru ke dalam konsep pembagian masyarakat berdasarkan modal budaya dan kelas sosial yang menstratifikasi masyarakat.
Michael Gurstein, (Gurstein, 2000), mendeskripsikan masyarakat informasi dengan cara berikut: Masyarakat Informatika adalah aplikasi teknologi informasi dan komunikasi untuk memungkinkan proses masyarakat dan pencapaian tujuan masyarakat yang mencakup pembagian digital di dalam maupun antar masyarakat. Masyarakat informatika muncul sebagai kerangka untuk mendekati Sistem Informasi secara sistematis dari perspektif masyarakat dan sejajar dengan Sistem Informasi Manajemen dalam pengembangan strategi dan teknik untuk manajemen penggunaan dan aplikasi sistem informasi masyarakat.
Masyarakat informatika mengatasi hubungan antara teori akademik dan penelitian, masalah kebijakan dan pragmatis yang timbul dari puluhan ribu “Jaringan Masyarakat”, “Pusat Teknologi Masyarakat”, Telecentre, Pusat Komunikasi Masyarakat, dan Telecottage yang saat ini berada secara global.
Sebagai satu bidang akademik, masyarakat informatika mengambil sumber daya dan partisipan dari serangkaian latar belakang, termasuk Ilmu Komputer, Manajemen, Ilmu Informasi dan Perpustakaan, Perencanaan, Sosiologi, Pendidikan, Kebijakan Sosial, dan penelitian Pedesaan, Regional, dan Pembangunan.
Sebagai suatu praktik, masyarakat informatika merupakan kepentingan bagi mereka yang perhatian dengan Pengembangan Masyarakat dan Ekonomi Lokal di Negara Berkembang maupun Maju dan memiliki hubungan dekat dengan mereka yang bekerja di bidang-bidang seperti Pembangunan Masyarakat, Pembangunan Ekonomi Masyarakat, Informatika Kesehatan Berbasis Masyarakat, Pendidikan Dewasa dan Lanjutan.
Masyarakat informatika adalah bagian dari struktur masyarakat di dunia yang muncul dan memiliki peran di sejumlah tingkat fundamental dalam masyarakat yang berkembang. Masyarakat informatika dapat dideskripsikan sebagai penggunaan teknologi informasi dan komunikasi untuk praktik masyarakat, yang didefinisikan oleh Glen (1993) sebagai Penyampaian Layanan Masyarakat, dan Tindakan Masyarakat. Khususnya, Praktik Masyarakat semakin dianggap fundamental untuk masalah-masalah sosial karena masyarakat di suatu tempat menghadapi dunia perdagangan modern yang kurang menjadi subyek negara/ bangsa.
Komunikasi telah memainkan peranan penting dalam mengembangkan dan mempertahankan kesehjateraan masyarakat secara geografis sepanjang sejarah. Informatika Masyarakat adalah sebuah fenomena terkini pada masyarakat jaringan modern, dapat dilacak pada pemrakarsa komunikasi masyarakat akhir 1980 sampai awal 1990.
Sejak permulaan, tujuan utama teknologi masyarakat adalah untuk menggunakan prasarana, aplikasi, dan layanan informasi dan komunikasi untuk memberdayakan dan melestarikan modal sosial masyarakat lokal (jaringan, organisasi, kelompok, aktivitas, dan nilai yang mendasari kehidupan masyarakat).
http://yosephsimon.blog.ugm.ac.id/2009/05/07/perspektif-teknologi-informasi-dan-komunikasi-dalam-masyarakat/
1.Terhadap Pembelajaran di sekolah
Kita harus tahu bahwa untuk memanfaatkan TIK dalam hal pembelajaran tidak semudah dibayangkan.Perlu beberapa syarat yang harus dipenuhi demi terwujudnya pemanfaatan TIK dalam pembelajaran,diantaranya :
-Adanya akses teknologi internet untuk guru maupun siswa,baik di dalam kelas,sekolah,maupun lembaga pendidikan guru,
-Adanya materi yang bermutu bagi guru dan siswa,
-Guru harus harus produktif terhadap perkembangan TIK.
Selain itu,untuk menghindari pemanfaatan teknologi yang kurang bermanfaat apalagi dalam hal negatif oleh siswa karena pembelajaran TIK antar siswa dengan cepat maka mengarahkan pemanfatan TIK dalam pembelajaran menjadi sangat penting sehingga siswa disibukkan dengan eksplorasi subjek positif dalam penggunaan TIK.Bentuk nyatanya dapat berupa penugasan pencarian artikel,sumber bacaan,atau pengiriman tugas(PR) melalui e-mail
Dan juga harus tercipta kemudahan akses internet di lingkungan yang terkontrol seperti di sekolah atau rumah melebihi kemudahan akses di tempat umum seperti warnet agar aktivitas on-line siswa lebih terkontrol.
Beberapa pemanfaatan TIK dalam pembelajaran diantaranya :
-Presentasi
-Demonstrasi
-Kelas Virtual
Blog sekarang memang menjadi tempat bagi semua orang seperti pelajar untuk munumpahkan semua ilmu dan aktifitas sehari-harinya.Dengan menulis di Blog kita dapat :
-Mengembangakan kreatifitas kalian dalam menulis.Selain itu apabila tulisan kalian bagus maka kita akan mendapatkan komentar sebagai bentuk penghormatan terhadap tulisan kita,
-Mempersiapkan diri kita untuk bersaing di dunia global yang menuntut kita terjun dalam teknologi, nah apabila kita terbiasa menulis di Blog maka kita akan terbiasa menggunakan teknologi dalam menjalani kehidupan.
Dengan e-mail,kita bisa mengirimkan tugas yang diberikan oleh guru tanpa harus bertatap muka langsung.Dan dengan menjelajah internet,kita akan tahu banyak hal yang bisa di dapat melalui internet seperti mencari artikel yang berkaitan dengan mata pelajaran di sekolah.Ini semua sangat menunjang sekali terhadap proses belajar di sekolah.

Cara cepat memisahkan gambar dari background

Cara cepat memisahkan gambar dari background ada banyak cara. Disini saya akan menjelaskan cara yang menurut saya paling mudah... Namun kelemahan cara ini sulit diterapkan pada background yang bergradien...

Langkah - langkahnya adalah sebagai berikut:

1. Siapkan gambar yang akan di edit sebagai contoh saya akan menggunakan gambar
photoshop dasar
Logo UNAIR, Link download gambar

2. Buka gambar tersebut dengan program photoshop, disini saya menggunakan photoshop 7, namun bagi anda yang sudah menggunakan Photoshop CS caranya sama saja yaitu:
[klik kanan] gambar > open with "pilih" Photoshop atau
Start > All Program > Photoshop 7 > Open > cari gambar yang diinginkan 3. Pada Toolbox yang terdapat di sebelah kiri kamu cari icon yang mirip gambar penghapus photoshop dasar
Setelah itu [klik kanan] icon tersebut dan pilih
photoshop dasar
Magic Eraser Tool

4. Jika kalian mendownload gambar dari sini maka gambar yang akan diedit adalah seperti ini :
photoshop dasar
Gambar Logo UNAIR dengan Background putih

5. Pada sisi - sisinya tinggal [klik kiri] aja, hehehe...
photoshop dasar
Klik pada bagian yang ditunjuk tanda panah

6. Dan Hasilnya adalah seperti ini
photoshop dasar
Logo Unair Tanpa Background

Kegunaan:
Dengan menghilangkan Background maka jika anda ingin menggabungkan 2 gambar, gambar tersebut dapat menyatu tanpa terhalang Background tersebut.

Terima kasih ... Semoga bermanfaat... ^_^

Tutorial memisahkan gambar dari background dengan extract

Tutorial ini menjelaskan bagaimana memisahkan gambar dari background. Cara ini efektif bagi gambar dengan tingkat kontras yang tinggi, dengan begitu selalu ada cara untuk berimajinasi...

Memang ada cara yang lainnya yaitu dengan menggunakan Magic Eraser Tool, tapi kelemahan dari cara ini adalah tool ini tidak bisa membedakan tingkat kontras dalam gradien sehingga tidak bisa digunakan bila background terlalu komplek dengan banyak warna. Baiklah,,, untuk mempersingkat waktu, mari kita mulai saja...

Langkah - langkahnya adalah sebagai berikut:

1. Siapkan gambar yang akan di edit sebagai contoh saya akan menggunakan gambar Olete, kalian bisa download gambar tersebut
photoshop dasar
Klik disini untuk download gambar

2. Buka gambar tersebut dengan program photoshop, disini saya menggunakan photoshop 7, namun bagi anda yang sudah menggunakan Photoshop CS caranya sama saja,
[klik kanan] gambar > open with "pilih" Photoshop atau
Start > All Program > Photoshop 7 > Open > cari gambar yang diinginkan

3. Setelah itu kalian lihat menu utama di sebelah atas pilih filter > extract
atau kalian bisa menekan (ctrl + alt + x) Maka kalian akan dibawa ke jendela extract

4. Di jendela extact terdapat kalian cari Toolbox dengan gambar spidol di sebelah kiri atas dan [klik kiri] tool tersebut lalu atur properties di sebelah kanan dengan ketentuan berikut:
photoshop dasar

5. Setelah selesai dengan pengaturan, buatlah garis dengan spidol tersebut pada bagian perbatasan antara object dengan background tersebut, lihat gambar:
photoshop dasar
(gambar yang telah diblog spidol)
Setelah selesai memblok kalian pilih icon seperti gambar cat di sebelah kiri (atau tekan huruf "G" pada keyboard) lalu [klik kiri] di dalam bagian gambar yang di blok sehingga gambar terisi dengan cat biru, lihat gambar:

photoshop dasar
(gambar yang telah di fill biru)

5. Jangan menekan [ok], tapi tekan [preview] untuk melihat hasil extract sehingga bisa diperbaiki jika ada kekurangan

6. Ada 2 tool di sebelah kiri untuk memperbaiki hasil extact yaitu Clean up tool & Edge touchup tool
Perbedaan:
Clean up tool = untuk membersihkan sisa noda dengan menghapus bagian tidak diinginkan
Edge touchup tool = untuk memperhalus dengan sentuhan halus / memperhalus object yang telah di extract

7. Jika pengeditan dirasa sudah selesai maka tekan [ok]
Hasilnya adalah:

Hasil Filter...
photoshop dasar
Kegunaan:
Dengan menghilangkan Background maka jika anda ingin menggabungkan 2 gambar, gambar tersebut dapat menyatu tanpa terhalang Background tersebut.

Terima kasih ... Semoga bermanfaat... ^_^

Foto 1000 Bayangan

Tutorial Kali ini adalah membuat efek seolah - olah 1000 Bayangan, Seperti Jurusnya Uzumaki Naruto. Dengan Tehnik Dupllikasi Photoshop kita tidak perlu menjadi ninja. Pernah melihat film atau komik naruto kan, Anime Ninja yang paling digandrungi saat ini, penulis disini juga salah satu penggemarnya juga dan sudah mengkoleksi Komik - komiknya.

Wah kok malah cerita komik, Okey.. Okey.. saatnya kembali ke Tutorial... Kali ini akan dibahas tentang nilai Fill dan Opacity
Untuk Tutorial memisahkan Obyek dari Background telah dibahas dalam Tutorial sebelumnya... ada baiknya kalian telah mempelajarinya

Tutorial Terkait: (yang harus dibaca dan dipelajari lebih dulu)
Setelah lancar dengan tutorial di atas, mari kita Lanjutkan ke tehnik 1000 bayangan

Langkah 1
Cari Gambar yang akan diedit
disini saya menggunakan gambar Artis Hollywood
Hillary Duff
Hillary Duff
(Untuk Mendownload Klik Kanan Gambar dan Pilih Save Picture As...)

Langkah 2
Pisahkan Gambar dengan Background
Kalo belum tau caranya klik Cara Cepat Memisahkan Gambar Dari Background
Hasilnya:

Ket: Background Kotak - Kotak menandakan bahwa background sudah menjadi Transparan ( terpisah )

Langkah 3

Buat Lembar Kerja / Kanvas Baru dengan menekan CTRL + N
Kemudian Pindahkan Gambar Hillary Duff ke kanvas baru tersebut dengan Move Tool
Lebih jelasnya Klik Menggabungkan Gambar ke Dalam 1 Kanvas

Langkah 4
Pada kanvas baru lihat Pallete Layers maka kamu akan mendapatkan seperti ini:
Untuk Mengetahui dimana letak Pallete Layers Pelajari dulu Layout Photoshop

- Gambar berpindah ke Kanvas Baru


- Tampilan Pallete Layers


Langkah 5
Duplikat Layer 1 dengan cara:
Pada Menu Utama pilih Layer - Duplicate Layer - OK (Lakukan Sebanyak 2 Kali)

Untuk menyamakan dengan contoh ini Rename Layer Menjadi Seperti di atas
Caranya arahkan pointer ke Block Biru dan Klik Kanan pilih Rename

Kemudian gunakan move tool untuk menggerakkan gambar berdasarkan aturan layer dan atur seperti ini
Untuk mengetahui aturan Layers Klik Sekilas Penjelasan Tentang Layers Photoshop


Langkah 6
Klik Layer 1 Copy 2 dan Atur Opacitynya menjadi 50


Setelah itu Klik Layer 1 Copy 1 Turunkan Opacitynya menjadi 50 dan Fill 50


Hasilnya:


Agar Lebih Cantik tambahkan Gradien Background
Untuk mempelajari Gradien Background Klik Tutorial Membuat Gradien Background


Atau Seperti ini

Hillary Duff jurus 1000 Bayangan

Efek butiran - butiran air membasahi foto

Efek butiran - butiran air membasahi foto? tenang.. tenang.. ini cuman rekayasa photoshop aja, jangan dikira prakteknya menyiram foto dengan air betulan, nanti gak malah bagus eh jd rusak...

Oh iya hampir lupa, hari ini kan (premiernya movie Ayat-Ayat Cinta...), trus apa hubungannya dengan ilmu photoshop?
Ya cuma ngasih info aja, hwe3x...

Ok, tanpa banyak chit-chat ini langkah-langkahnya:

1. Buka Gambar yang akan diedit dengan photoshop
Bisa foto kamu atau pemandangan alam, atau barangkali belum punya gambar untuk diedit? silahkan mencari di search engine, disini saya menggunakan gambar pantai...

(beautiful scene)

2. buat lingkaran dengan Elipse Tool
catatan: foreground dan background harus putih


Hasilnya:


3. Selelah itu klik kanan dan pilih Rasterize Layer...

4. Waktunya memberi efek...
Menu - Layer - Layer Style - Blending Options...
Centang Drop Shadow dan Inner Shadow

dan

[OK]
Lalu pada pallete - ubah ke mode Multiply


5. Yup Hasilnya...

Hehehe... Tinggal perbanyak aja tetesan airnya... beres dah...

dengan belajar photoshop Hasilnya????? anda bisa mengutak-atik lagi dan ini hasil dari penulis

Pantai yang indah... Hawaiii.... kapan bisa berlibur ke situ??? ;P

Foto Tua efek kuno

Publish: 19 Mei 2008 | Author & Copyright: Johan | Status: FREE tutorial

Foto jaman sekarang diubah ke model foto jaman perjuangan? Mana bisa? tenang, coba dulu tutorial Adobe photoshop ini dijamin foto kamu yang full colour bisa jadi foto hasil jepretan masa lampau...

Langkah - Langkahnya:

1. Download dulu gambar (artis idola saya Liv Tyler) di bawah ini

download gambar

Tips!!
Atau jika anda ingin gambar yang lain bisa mencari foto2 artis idola anda di Google dengan memasukkan kata kunci nama artis idola anda...
Go To Google Services...

2. Buka gambar hasil dowload dengan program photoshop, setelah itu kita ubah gambar ke mode hitam putih...
Caranya: Menu Utama pilih Image - Adjustment - Desarture
Hasilnya:


3. Setelah itu kita beri effek Film Grain
Caranya: Menu Utama pilih Filter - Filter Gallery - Film Grain
Setting:

Maka Hasilnya:

Texture Gambar menjadi agak kasar

4. Sekarang tinggal sentuhan terakhir yaitu menjadikannya terkesan KUNO
Caranya: Menu Utama pilih Image - Adjustment - Hue/Saturation
Setting:

Dan.............

Dari hasil Tutorial disini akan didapat
Hasilnya:
foto kuno
Wah Foto Kuno Niih ^_^ bisa masuk Museum...

Minggu, 13 Februari 2011

BELAJAR Membuat WEBSITE - Basic HTML


Publish: 20 Desember 2010 | Author & Copyright: Johan | Status: FREE tutorial

Bagaimana cara membuat website? Ada beberapa tahapan dan langkah yang harus kita lalui untuk membuat sebuah Website yang baik. Lain halnya dengan instan CMS maupun instan blog yang kita tinggal mendaftar saja di penyedia layanan blog seperti Blogspot, Wordpress, dll. Maupun CMS seperti Joomla, Mambo, dll yang tinggal instal saja seperti. Disini kita belajar manual web (membuat website secara manual) walaupun masih sederhana dan statis. Untuk membuat website pertama-tama kita harus belajar bahasa HTML yaitu sebuah "bahasa program" yang memungkinkan kita membuat halaman web yang bisa ditampilkan dalam browser (Chrome, Firefox, Internet Explorer, Netscape, Opera, dll).

Nah, kini kita mulai dari langkah awal yaitu belajar bahasa HTML.


BELAJAR WEBSITE

Dewasa ini, hampir semua dokumen web dibuat dengan bahasa HTML (Hypertext Mark-up Language). Meskipun anda bisa saja membuat web page (halaman web) tanpa mengerti sedikitpun HTML, Sangat disarankan bahkan nyaris diharuskan, agar anda mengerti bahasa HTML. Untuk itu langkah pertama bagi Anda yang bercita-cita memiliki website sendiri adalah belajar HTML.

HTML (Hypertext Markup Language) adalah bahasa program yang digunakan untuk menulis format dokumen yang dapat digunakan dalam Web. Dengan HTML, teks ASCII (file *.txt) dapat dipoles (di-mark-up) dengan kode-kode tertentu yang disebut tag untuk menjadi dokumen HTML (file *.htm atau *.html). Oleh karena itu, untuk membuat dokumen HTML, anda bisa menggunakan semua program teks editor biasa, mulai dari Notepad hingga Dreamweaver. Untuk mudahnya, kita gunakan program Dreamweaver.

Apa yang dimkasud dengan file HTML?

-    HTML merupakan kependekan dari Hyper Text markup Language

-    Sebuah file HTML merupakan sebuah file teks yang berisi tag-tag markup

-    Tag markup memberitahukan browser bagaimana harus menampilkan sebuah halaman

-    File HTML harus memiliki ekstensi htm atau html

-    File HTML dapat dibuat menggunakan editor teks yang biasa kamu pakai.
PENGENALAN KODE HTML
>>New >> Basic Page >> HTML , setelah itu atur ke mode Code
tutorial dreamweaver
disini anda akan menemui tag - tag semacam ini:
<HTML>
</HTML>
Penjelasan:
Masing-masing baris di atas disebut tag. Tag adalah kode yang digunakan untuk me-mark-up (memoles) teks ASCII menjadi file HTML. Setiap tag diapit dengan tanda kurung runcing. 
Ada tag pembuka yaitu <HTML> dan ada tag penutup yaitu </HTML> yang ditandai dengan tanda slash (garis miring) di depan awal tulisannya.
Tag di atas memberikan faidah bahwa yang akan ditulis diantara kedua tag tersebut adalah isi dari dokumen HTML. Perlu anda ketahui bahwa tag-tag html dapat ditulis dengan huruf besar ataupun huruf kecil. Artinya, penulisan <HTML> atau <html> atau <Html> sama saja hasilnya. Namun perlu selalu diingat bahwa penulisan tag yang salah meskipun hanya satu karakter akan berpengaruh terhadap dokumen HTML anda, bahkan bisa berakibat dokumen HTML anda tidak bisa ditampilkan dalam browser.

Sekarang kita akan beralih pada tag selanjutnya.
<HTML>
<BODY>
</BODY>
</HTML>
Isi dari dokumen HTML yang sesungguhnya adalah yang ditulis diantara tag <BODY>. Coba tuliskan:
<HTML>
<BODY>
Tulisan ini akan tampak dalam browser by ilmugrafis.
</BODY>
</HTML>
Sekarang simpanlah file ini dengan meng-klik menu File lalu Save. Nah, lihatlah hasil karya anda yang pertama dengan menekan F12 disitu akan muncul tulisan "Tulisan ini akan tampak dalam browser by ilmugrafis." tanpa tag HTML. Sekarang anda mungkin mulai mengerti cara kerja HTML dan markup tag, begitulah cara kerjanya, jadi yg muncul di broser hanya tulisan saja sedangkan tagnya hanya merupakan suatu perintah bagi browser untuk menampilkan perintah kita.

Apakah tag BODY fungsinya sekedar penanda tubuh atau isi dari dokumen web? Tidak, dalam tag BODY ini bisa kita sisipkan bermacam-macam atribut yang akan berpengaruh terhadap format atau tampilan halaman web secara keseluruhan. Pada kesempatan ini kita mengambil contoh bagaimana mengubah warna latar belakang dan warna tulisan dari halaman web dengan penambahan atribut ke dalam tag BODY.
<HTML>
<BODY BGCOLOR="yellow" TEXT="red">
Tulisan ini akan tampak dalam browser by ilmugrafis.
</BODY>
</HTML>
Simpanlah kembali file ini (klik File lalu Save). Untuk melihat bagaimana hasilnya tekan F12 atau klik tombol Refresh pada browser atau bisa juga dengan menekan tombol F5 pada keyboard. Dengan demikian, browser akan memanggil ulang file yang kini sudah mengalami perubahan. Maka akan tampaklah hasilnya:
tutorial dreamweaver
Perlu diketahui bahwa penentuan warna pada HTML bisa dengan nama warna (dalam bahasa Inggris) dan bisa pula dengan kode warna. Kode warna ditulis dalam format heksa contohnya seperti #rrggbb.

Ok setelah menguasai tag di atas maka kita lanjutkan ke inspeksi tag HEAD dan TITLE. Di sini terlihat bahwa kita mempunyai tag <HEAD> dan tag <TITLE>. Tag HEAD berfungsi untuk mengapit berbagai macam fungsi dan informasi yang berkenan dengan halaman web yang bersangkutan. Pada latihan kali ini, kita memasukkan tag TITLE diantara tag HEAD. Sesuai namanya, tag TITLE ini berfungsi untuk mengapit kalimat yang menjadi judul dari halaman web tersebut. Sekarang mari kita tuliskan judul halaman web ini:
<HTML>
<HEAD>
<TITLE>WEBSITE BUATANKU</TITLE>
</HEAD>
<BODY BGCOLOR="yellow" TEXT="red">
Tulisan ini akan tampak dalam browser.
</BODY>
</HTML>
Simpan lagi file ini dengan meng-klik File lalu Save. Sekarang kita akan melihat bagaimana perubahannya dalam browser. Lakukan lagi Refresh seperti di atas. Maka anda akan melihat di baris teratas (yang dinamakan Title Bar) dari program browser akan menampilkan judul atau titel dari halaman web anda yaitu: WEBSITE BUATANKU
previewnya kurang lebih seperti ini, disini saya menggunakan browser Firefox:
tutorial dreamweaver
Alhamdulillah, selesailah latihan pertama Belajar Membuat Website - HTML.
Selamat belajar HTML di Dreamweaver
Sampai ketemu lagi di Tutorial berikutnya
Semoga Bermanfaat ^_^/

Animasi Shine - Mobil Mengkilap Bercahaya

Animasi Shine - Mobil Mengkilap Bercahaya
Publish: 17 Januari 2009 | Author & Copyright: Inchan | Status: FREE tutorial

Flash merupakan program untuk membuat animasi yang handal, Tutorial Flash kali ini adalah membuat efek animasi shine dan membuat mobil mengkilap bercahaya...

Para Pembaca yang budiman, belum punya mobil yang mengkilap tapi ingin membuat mobil anda jadi mengkilap tanpa biaya nah cuma di ilmugrafis kumpulan tutorial flash dengan tema mobil mengkilap bercahaya.

Langkah - Langkahnya:

1. Masukkan (import) gambar ke dalam stage
import gambar

misalnya gambar mobil seperti gambar di bawah ini
gambar mobil


2. Setelah gambar berada pada stage, atur besarnya stage sesuai dengan ukuran gambar yang telah di import tadi misalnya 500 px (width) dan 315 px (height)
setting


3. Ganti nama  layer1 menjadi mobil
layer 1 setting

4. Tambahkan satu layer baru, kemudian ganti layer tersebut dengan nama efek.
efek

5. Klik icon rectangle tool ( tekan huruf R di keyboard ), kemudian gambar persegi panjang melebihi gambar mobil, seperti gambar di bawah ini.
mobil


6. Klik gambar persegi panjang yang telah dibuat tadi, kemudian ubah warna persegi panjang seperti gambar di bawah ini
setting

7. Kemudian untuk mendapatkan efek cahaya yang mengkilap, lakukan pengaturan warna persegi panjang seperti gambar di bawah ini
setting 3

8. Efek mengkilap telah selesai dibuat, kemudian langkah selanjutnya, tambahkan satu layer lagi, kemudian ganti nama layer tersebut dengan animasi
setting


9. Masih di layer animasi kill icon Pen tool
tool flash

10. Kemudian buatlah bagian yang akan dianimasikan misalnya seperti gambar di bawah ini.



11. Setelah area yang dianimasikan selesai dibuat, maka langkah selanjutnya yaitu klik kanan pada layer animasi pilih menu mask




12. Klik frame 30 pada setiap layer, kemudian tekan F6 untuk memberikan insert keyframe



13. Klik kanan antara frame 1 – 30 pada layer efek, kemudian pilih menu create motion tween





14. Klik frame 30 pada layer efek, kemudian pindahkan gambar persegi panjang ke sebelah kanan dari gambar mobil, seperti gambar di bawah ini


15. Tekan ctrl + enter untuk melihat hasilnya…
Preview in image mode


Preview in Animation Mode

Cling.. Cling.. Mobil Bersinar Mengkilap ^_^
Source File: mobil bersinar *.fla
Enjoy it………… OK sampai ketemu di tutorial Flash Selanjutnya...
SEMOGA BERMANFAAT